Forum OPD Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta dalam rangka Renja Tahun 2026

          GIWANGAN - Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Yogyakarta telah melaksanakan kegiatan Forum OPD Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi dalam rangka Renja Tahun 2026, Jum’at (21/02/2025). Kegiatan Forum OPD dibuka oleh Ketua Tim Kerja Perencanaan Evaluasi dan Pelaporan Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta, Suswantari, S.Si., MPA, yang diikuti oleh stakeholder internal dan eksternal seperti TKSK, Tagana, APINDO, LPMK dll. Kegiatan ini berlangsung secara luring dan daring untuk mengakomodir antusiasme dari peserta yang belum bisa mengikuti secara langsung di Aula UPT RPSLUT Budhi Dharma, Giwangan Yogyakarta. Forum OPD ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan oleh OPD untuk membahas program kerja dan kegiatan yang akan dilakukan oleh Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta Tahun 2026. 

 

Para peserta Forum OPD Dinsosnakertrans dalam rangka Renja 2026

          Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Sekretaris Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Yogyakarta, Gunawan Adhi Putra, S.Si., M.Kom. Sekretaris Dinsosnakertrans menyampaikan ada beberapa Isu Strategis Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta:

  1. Optimalisasi Fasilitasi dan Layanan Rehabilitasi Sosial bagi PPKS
  2. Peningkatan Keberdayaan Penyandang Disabilitas melalui peningkatan Fasilitasi dan Akses (prioritas peningkatan kapasitas dan akses dunia kerja)
  3. Optimalisasi kapasitas dan keaktifan PSKS
  4. Peningkatan keberdayaan masyarakat miskin dan perlindungan jaminan sosial yang efektif, tepat guna, tepat sasaran
  5. Peningkatan kualitas data dan pengembangan aplikasi pengangguran, perencanaan Tenaga Kerja,kolaborasi dan jejaring dalam menurunkan pengangguran
  6. Meningkatkan kesejahteraan pekerja dan menjaga hubungan industrial yang harmonis dan dinamis demi mencegah perselisihan hubungan industrial
  7. Optimalisasi pemenuhan sarana hubungan industrial dan kesejahteraan pekerja di Perusahaan.   

         Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Kota Yogyakarta, Agus Salim,S.E.,M.A., memberikan tanggapan atas paparan tersebut dengan menyampaikan bahwa secara umum, Rencana Pembangunan Daerah Kota Yogyakarta masih memakai dokumen lama. Terdapat beberapa program Hasta Jogja Mulia, yang berkaitan dengan ketugasan Dinsosnaketrans. Berkenaan saat ini masih dalam masa transisi kepala daerah, rencana Pembangunan baru tetap disusun dengan memperhatikan adanya kesinambungan dengan dokumen perencanaan yang sebelumnya. Perlu dilakukan antisipasi dengan pemetaan program-program strategis yang dicanangkan oleh kepala daerah baru. Khususnya apa saja yang beririsan dengan sasaran Dinsosnaketrans.  Berkaitan dengan kebijakan-kebijakan terkini, baik kebijakan pusat atau pun daerah, termasuk Instruksi Presiden No 1 Tahun 2025, yang berdampak efisiensi pada kegiatan-kegiatan.

           Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dua arah yang dipimpin oleh Sekretaris Dinsosnaketrans Kota Yogyakarta serta didampingi oleh 4 (empat) Kepala Bidang di Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta. Diskusi berlangsung dengan lancar dengan beberapa materi seputar perencanaan, pelayanan konsultasi publik, dan isu-isu terkait Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi. (yuda)

 

Suasana Forum OPD Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta di Aula UPT RPSLUT Budhi Dharma